Waw....ternyata antrian panjang itu adalah antrian di depan bis Samsat keliling yang di pool di parkiran TMP Kalibata seberang jalan arah Dewi sartika. Bagi anda yang ingin melakukan perpanjangan SIM dan STNK khususnya yang berdomisili di wilayah Jakarta Selatan datang saja ke samsat keliling jakarta selatan di kalibata.
Sebelum datang ke lokasi ini ada baiknya anda persiapkan terlebih dahulu berikut ini :
- Bawa pulpen
- Bawa Fotocopy SIM dan KTP
- Bagi yang perpanjang STNK silahkan dibawa asli BPKP serta photocopynya
- Persiapkan dana untuk biaya perpanjangan SIM anda ataupun untuk pembayaran pajak STNK anda
- Biaya kesehatan Rp. 25.000,-
- Biaya asuransi Rp. 30.000,-
- Biaya perpanjangan SIM C Rp. 75.000,-
- Biaya laminating Rp. 5.000,-
TOTAL Rp. 135.000,-
No comments:
Post a Comment
Silahkan isi komentar anda disini